Jumat, 21 Januari 2011

CintaSejati

Cinta Sejati
1. Cinta kepada Allah dan RasulNya
2. Cinta kepada Manusia

Cinta Kepada Allah dan RasulNya
1. Cinta: adalah keinginan untuk taat. (Al Baidhawi)
2. Cinta manusia kepada Allah dan RasulNa adalah: “Mentaati keduanya dan ridha terhadap segala perintah Allah dan segala ajaran yang dibawa Rasulullah saw.”
3. Cinta Allah kepada hamba-Nya adalah ampunan, ridha dan pahala.
4. “Katakanlah: jika bapa-bapa, anka-anak, saudara-saudara, isteri-isteri, kaum keluargamu, harta kekayaan yang kamu usahakan, perniagaan yang kamu kahawatiri kerugiannya, dan rumah-rumah tempat tinggal yang kamu sukai, adalah lebiha kamu cintai daripada Allah dan Rasul-Nya dan dari berjihad di jalan-Nya, maka tunggulah sampai Allah mendatangkan keputun-Nya. Dan Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang fasik, (TQS atTaubah:24)
5. “Tidak beriman seorang hamba hingga aku lebih dicintai daripada keluarganya, hartanya, dan seluruh manusia yang lainnya.”(Mutafaq’alaih)

Cinta kepada Manusia
1. Hadist dari Abu Hurairah
Rosulullah bersabda: “Demi Allah, kalian tidak akan masuk surga hingga kalian beriman. Belum sempurna keimanan kalian hingga kalian saling mencintai.” (HR. Muslim)
2. “Jika seseorang mencintai saudaranya karena Allah, maka kabarkanlah bahwa ia mencintainya.”(HR. Abu Daud & At Tirmidzi)

Landasannya Apa?
1. Iman
2. Cinta dan benci karena Allah.

Cinta karena saudaranya patuh kepada Allah.
Benci karena saudaranya bermaksiat kepada Allah

Hadist dari Anas bin Malik yang dikeluarkan oleh al-Bukhari,

Rasulullah saw, bersabda:
“Siapapun tidak akan merasakan manisnya iman, hingga dia mencintai seseorang tidak karena yang lain kecuali karena Allah semata.”

3. Hadist Muadz bin Anas al-Jahni bahwa Rasulullahsaw bersabda: “Siapa saja yang memberi karena Allah, menolak karena Allah, mencintai karena Allah, membenci karena Allah, dan menikah karena Allah, maka berarti ia telah sempurna imannya.”
4. “Allah berfirman,”Kecintaanku pasti diperoleh oleh orang yang saling mencintai karena-Ku, saling berkumpul karena-Ku, saling mengunjungi karena-Ku, dan saling memberi karena-Ku” (HR. Malik dalam al-Muwatha)

Bentuk kecintaannya?
1. Mendoakan
“Barangsiapa yang mendoakan saudaranya pada saat ia tidak bersamanya, maka malaikat yang diserahi untuk menjaga dan mangawasinya berkata, “Semoga Allah mengabulkan; dan bagimu semoga mendapat yang sepadan.”
2. Saling memberi
“Saling memberilah diantara kalian, maka kalian akan saling mencintai”
3. Saling mengunjungi
4. Menutupi aibnya
5. Memenuhi kebutuhannya
6. Membela saudaranya
7. Melindungi kehormatannya
8. Menghilangkan kesusahannya
9. Tersenyum
10. Wajah berseri-seri
11. Memberi pujian
12. Menasihatinya

Bentuk kebencian
1. Larangan mencintai orang Kafir, munafik, fasik (yang terang-terangan melakukan kemaksiatan) (QS. Al Mumtahanah:1)
2. Orang yang berbuat keji dan jorok

Tidak ada komentar:

Posting Komentar